Pentingnya Master Dealer Menyediakan Daftar Harga Agen Pulsa Termurah
Alasan Penting Bagi Agen Menyediakan Daftar Harga
Seorang agen memiliki pilihan untuk menjalankan bisnisnya secara daring atau offline, tapi bisa juga keduanya. Apa pun pilihan Anda soal model operasional usaha, sejatinya tetap penting menyediakan daftar harga. Jika memiliki toko fisik, pasanglah di konter. Sementara untuk toko online, dapat memajang fail harga dalam bentuk digital.Apa sebenarnya alasan penting yang mendasari pentingnya menyediakan daftar harga bagi para agen? Berikut ini jawabannya :
1. Memudahkan Konsumen & Downline Memantau Harga Produk
Dengan memajang daftar harga agen pulsa termurah yang Anda jalankan, konsumen maupun sub agen menjadi lebih mudah dalam memantau harga produk yang hendak dibeli. Baik di konter maupun online shop, kedua pihak tersebut tidak perlu mengira-ngira lagi harga produk. Sebab, sudah terpampang jelas banderol harga untuk masing-masing item.2. Anda Tidak Repot Menjawab Pertanyaan Tentang Harga Produk
Ketika konsumen dan downline tidak menemukan daftar harga produk elektrik yang Anda tawarkan, otomatis mereka akan menanyakan langsung. Jika yang bertanya hanya satu atau dua orang tidak terlalu merepotkan. Bagaimana bila yang bertanya banyak, berkali-kali, dengan topik yang sama. Bukankah pertanyaan yang sama dan terus diulang terlalu melelahkan?3. Lebih Mudah Memperbarui Informasi Harga
Ketika Anda memiliki daftar harga, terutama dalam bentuk fail digital, maka akan lebih mudah dalam memperbarui informasi harga produk sewaktu-waktu. Dengan begitu, konsumen maupun downline akan segera tahu bila terjadi perubahan banderol harga. Tentu hal ini akan sangat bermanfaat bagi kedua pihak tersebut.Cara Mudah Menyediakan Daftar Harga Pulsa
Meski begitu, tidak dapat dimungkiri pula bahwa membuat daftar harga untuk produk elektrik cukup rumit. Terlebih bila Anda tidak hanya menyediakan produk pulsa saja, namun juga produk lain seperti paket data, voucher gim, token listrik, PPOB, hingga voucher TV Kabel. Biasanya, cara menyusunnya adalah memanfaatkan fitur Microsoft Excel di PC.Lantas, adakah cara membuat daftar harga agen pulsa termurah untuk bisnis Anda yang lebih mudah dan praktis? Terlebih bila Anda tidak terlalu familier dengan program Excel. Bisa memakan waktu yang sangat lama untuk sekadar menyelesaikan daftar harga tersebut. Namun, Anda patut berlega hati karena terdapat cara mengatasinya.
Bagaimana? Yaitu dengan meminta salinan fail digital daftar harga dari pihak distributor. Kenapa dalam bentuk fail digital? Tentu saja karena lebih mudah dalam mengedit dan Anda juga tidak perlu menyalin manual yang tidak ada bedanya dengan membuat daftar harga sendiri. Dari salinan fail tersebut, bisa Anda manfaatkan untuk :
- Dicetak sebagai panduan pribadi ketika bertransaksi dengan server. Tentunya menggunakan fail asli dari distributor tanpa edit.
- Diedit untuk kemudian dicetak guna ditempelkan di toko fisik dan disebarkan di toko online. Jangan lupa membedakan fail editan untuk konsumen dan downline karena harganya tentu saja berbeda.
Jadi, Anda hanya perlu bekerja sama dengan distributor yang bersedia menyediakan salinan fail daftar harga agen pulsa termurah untuk Anda. Siapa? Tentu saja kami dari Topindo Pulsa yang paling mengakomodasi kebutuhan tersebut. Anda cukup melakukan registrasi sebagai agen, maka kami akan langsung menyediakan fail tersebut. Menarik, bukan? Yuk, lekas join!